Unik, Lomba Ciuman Paling Lama Di Dalam Air Di China

Monday, July 22, 2013

(Foto) Unik, Lomba Ciuman Paling Lama Di dalam air Di China
Bagi orang Indonesia, berciuman di depan umum walau sudah menikah pasti merupakan hal yang dianggap tabu dan malu untuk melakukan. Ciuman identik dengan mengumbar kemesraan dan tidak sepantasnya dilakukan di depan umum.
Tapi di Eropa atau negara barat lainnya, ciuman di setiap tempat sudah biasa. Di China, ada lomba berciuman di dalam air.

Kompetisi ciuman di dalam air ini diadakan dalam rangka International Kiss Day. Provinsi Guangzhou pun membuat kompetisi unik ini dan diikuti oleh 10 pasangan.

Pada tanggal 6 Juli, masyarakat Guangzhou berbondong-bondong menyaksikan kompetisi ini. Namun karena hanya 10 orang peserta maka kompetisi ini hanya berlangsung singkat.

Lantas bagaimana peraturannya? Pasangan diminta berciuman di dalam air, selama mungkin. Yang bisa bertahan paling lama, dialah pemenangnya. Hal ini tentu sulit karena berciuman di dalam air berarti tidak ada oksigen dan risiko air tertelan.

Kompetisi ini disebut-sebut sebagai perlombaan mengenai kekuatan fisik, stamina, dan kekuatan cinta.

Akhirnya setelah beberapa waktu, pasangan Wang dan Lin adalah pemenang kompetisi ini dengan waktu terlama 57 detik berciuman di dalam air.

No comments:

Post a Comment

Archives

 

Most Reading