Gadis ini menjadi milyader pertama di Inggris ketika berumur 16 tahun, karena ia memenangkan lotre sebesar £1.9 Juta.
Callie Rogers, gadis yang beruntung itu, berhenti bekerja dan menghabiskan uangnya untuk obat-obatan, bedah muka kosmetik, liburan dan membeli berbagai macam barang.
Setelah sepuluh tahun, kini ia hanya memiliki uang sebesar £2000 saja, dan ia selalu mengatakan ia tidak pernah bahagia.
Untuk beberapa saat ia merasa bahagia dengan uang tersebut, namun kekayaan itu malah membuatnya kesepian dan malah memiliki keinginan untuk bunuh diri.
Sekarang ia sedang sibuk dengan training menjadi perawat di Tesco. Ia tinggal di sebuah rumah sederhana seharga £80.000, bersama suaminya Paul Penny yang seorang pemadam kebakaran dan anak laki-lakinya, Blake.
Ia mengatakan tak sanggup menerima cek sebesar itu ketika umurnya masih sangat muda. Ketika ia hampir saja bangkrut, ia bangkit lagi dan mampu bertahan.
"Aku mencoba untuk melupakan pasang surut itu. Aku sudah melaluinya dan sekarang merasa seperti orang normal." Ungkapnya.
Pada saat dia menang, Miss Rogers tinggal bersama orang tua asuh dan mendapatkan £ 3,60 per jam sebagai kasir Dalam beberapa minggu, ia bertemu Nicky Lawson, ayah dari dua anak tertuanya, dan pindah ke sebuah bungalow.
Dia bilang dia menghabiskan £250.000 untuk mengkonsumsi kokain selama mereka menjalin hubungan.
"Tiba-tiba, saya adalah seorang selebriti lokal dan orang-orang akan datang kepada saya di pub seolah-olah mereka adalah teman terbaik saya dan saya merasa tekanan untuk membeli mereka semua minuman. Aku tidak tahu siapa yang harus dipercaya."
(dailymail)
No comments:
Post a Comment